Mungkin uda banyak banget review, synopsis atau para blogger yang ngebahas ni drama. tapi kali ini gue bukan ingin ngebahas jalan ceritanya, sinopsisnya ataupun para pemainnya tapi gue disini ingin ngebahas scriptwriternya. hahaha
Beberapa jam yang lalu gue baru aja selesai nonton K drama
satu ini. Satu kata deh buat drama ini, “SERU”..
Jalan ceritanya, para pemainnya, aktingnya, karakter tiap
pemain yang kuat banget, dan gak ketinggalan scriptwriternya yang jenius abiss.
Kenapa gue bilang begitu, karena Ia menulis script yang
detail banget, setiap kejadian di drama itu pasti ada penjelasannya. Belum lagi
para penonton bisa sekalian belajar dari drama ini.
Tahu kan, kalau si do min joon ( kim so Hyun) adalah seorang professor
disana. Setiap dia ngasih kuliah, semua yang diucapkannya itu emang cocok
banget dengan alur ceritanya dan emang sesuai dengan refrensi yang terpercaya. Pernah ada di suatu eps. Si do
min joon ngebahas tentang teori kehilangan kubbler dan ross, teori ini juga
kami pelajari di kuliah loh. Belum lagi definisi cemburu dll deh..
Dan satu lagi yang gue hampir lupa, ada dua scene saat si
cheon song yi ngucapin nama nightiangle, kalau orang-orang awam pasti gak tahu
siapa nightiangle itu. dia adalah perawat pertama di dunia. Makanya gue bilang
script writernya itu jenius, karena wawasannya luas. Setuju?
“wow” banget deh pokoknya. Inilah letak kekuatan dari K-drama
K-drama yang memang uda booming banget, selain didukung para actor dan aktris
yang kerena abis, scriptwriternya itu loh yang super sekali. Gimana enggak? Kita
dibuat untuk terus nyimak dan nyimak setiap epside karena emang tiap epsode itu seru abiss. Setuju dong?
Yang paling gue suka tiap gue nonton, apapun itu mau Film atau
drama, mau barat, korea atau drama asia lainnya, gue paling seneng mengutip Quote-Quote
bermakna dari tiap adegan film or drama itu.
Nah, kali ini gue juga akan membahas quote-quote dari A man
from the star yang mungkin terlewatkan saat kalian menontonnya. Let’s check it
out..
·
apakah kamu ingin tau cara agar tidak disakiti orang lain?
"jangan memberi atau mengambil & jangan pula mengharapkan sesuatu, maka kau takkan kecewa ataupun tersakiti.."-Do min joon-
"jangan memberi atau mengambil & jangan pula mengharapkan sesuatu, maka kau takkan kecewa ataupun tersakiti.."-Do min joon-
( ini saat Do min Joon mencoba menghibur cheon
song yi yang walaupun tenar, tapi merasa sendiri)
·
“apa menariknya hidup yang seperti itu..” –Cheon Song
Yi-
( jawaban cheon
song yi saat do min joon mencoba menasehatinya dengan kata-kata diatas)
·
"terkadang org-org tidak ingin tahu fakta. mereka hanya butuh
seseorang utk disalahkan.." –wartawan-
(ini saat si
cheon song yi di kejar-kejar paparazzi karena kasus pembunuhan han yoo ra)
·
"Cemburu adalah sikap paling
kebocahan yg dimiliki seseorang, karena takut akan kehilangan.." –do min
joon-
( ini saat do min joon ngasih kuliah dan ternyata Ia pun sedang
merasakannya :D, ngakak abis pokoknya)
·
"Cinta itu kejam. Dampaknya lebih hebat dan
kejam pada orang yang tak percaya cinta"
·
Seseorang pernah mengatakan: "selamat tinggal" adalah hal yg
harus kau ucapkan lebih awal, karena jika saatnya sudah tiba, mungkin saja kau
tidak akan bisa mengucapkannya lagi. -Do Min Joon-
(ini saat do min joon mau pamit karena waktunya uda
gak lama lagi :’( )
·
"Dia adalah satu satunya
laki-laki yang kucintai, tak ada sebelum dan tak akan ada sesudahnya" -Cheon Song Yi- ( ini saat cheon song Yi
sedih banget saat ibunya bertanya-tanya tentang siap sebenarnya do min joon itu)
Oke sekian dulu ya readers, semoga para fans drama ini bisa
terpuaskan dengan quote-quote yang gue tulis. Pada setuju kan kalau
scriptwriternya jenius abis..? Sekian dulu yah. Sampai berjumpa di drama-drama
berikutnya
EmoticonEmoticon